Ratusan Siswa Kelas XII SMA N 1 Solok Selatan Mengikuti Sosialisasi Motivasi
Humas-Sekitar 300-an siswa kelas XII SMA N 1 Solok Selatan mengikuti sosialisasi dan motivasi menghadapi UNBK dan USBNBK tahun 2018 di Aula sekolah, Senin pagi, 5 Maret 2018.
Kepala SMA N 1 Solok Selatan Bapak Rifdanilson, S.Pd, M.M bersyukur atas suksesnya gelaran acara tahunan ini. Setiap akan ada UNBK dan USBNBK, pihak sekolah selalu menggelar sosialisasi dan motivasi. Dalam kesempatan ini selaku motivator dari Padang yaitu Ustad Dede dan Dani.
Dengan adanya agenda ini, Rifdanilson berharap segenap siswa bisa mendengarkan informasi berbagai hal kaitan persiapan UNBK dan USBNBK bagi kelas XII dan sengaja ada motivasi bagi siswa untuk sama-sama mendukung dalam menghadapi ujian yang semakin dekat.
Suksesnya UNBK dan USBNBK tidak tergantung kepada guru dan karyawan sekolah saja, akan tetapi lingkungan rumah juga ikut berpengaruh. Para orangtua juga ikut memberikan warna pada diri dan prilaku siswa. Kalau orangtua juga aktif mendorong anak-anak belajar rajin, insya Allah kesuksesan akan diraih.
“Informasi agenda program sekolah juga bisa diketahui oleh siswa kelas XII, ananda semua harus lebih fokus dalam menghadapi ujian. Jangan justru malah mendekati ujian, ananda banyak bermain yang tidak bermanfaat dan usahakan ananda tetap fokus menghadapi ujian mendatang. Sebab masa depan ananda itu diraih sejak saat ini, man jadda wajada, siapa yang rajin, dia yang akan dapat,” ujar Rifdanilson.